Text
Perencanaan Pengadaan Material Pada Proyek Konstruksi Gedung Dengan Metode Material Requorement Planning (MRP) (Studi Kasus: Proyek Pembangunan Hotel The 101 Jalan Suryakencana Kota Bogor)
Proyek konstruksi merupakan suatu rangkaian kegiatan yang dilaksanakan satu kali dalam jangka waktu yang pendek. Karakteristik proyek dapat dipandang dalam tiga dimensi, yaitu unik, melibatkan sejumlah sumber daya dan membutuhkan organisasi yang tepat. Proses penyelesaiannya harus berpegang pada tiga kendala (triple constrain) yaitu: spesifikasi, time schedule, dan biaya Perencanaan pengadaan material adalah pekerjaan yang dipandang serius dan tidak terpisahkan dari kegiatan proyek konstruksi. Dalam pengadaan material pada proyek mengalami keterlambatan, akan mengakibatkan dampak yang negatif terhadap progress aktivitas proyek yang berlangsung, dan secara tidak langsung mempengaruhi waktu pelaksanaan proyek dan biaya yang sudah ditetapkan. Diperlukan penelitian yang baik untuk mengetahui metode yang tepat untuk meminimalisasi kendala-kendala tersebut dan mengurangi biaya yang ekonomis
Hal ini bertujuan untuk mengetahui teknik fotstring mana yang menghasilkan biaya pengadaan material paling minimum pada proyek pembangunan gedung Hotel The 101 Bogor. Dalam perencanaan pengadaan material, metode yang akan digunakan adalah Materila Requirement Planning (MRP), dimana metode ini akan mengacu pada kebutuhan item-item yang sifatnya ketergantungan (dependent). Metode Material Requirement Planning (MRP) menginput data diantaranya volume material, time schedule, dan biaya persediaan Teknik lotsizing yang digunakan dalam metode ini adalah teknik Lot For Lot (LFL) Economic Order Quantity (EOQ), Period Order Quantity (POQ), dan Part Period Balancing (PPB),
Berdasarkan dari semua teknik yang dianalisa, teknik lotsizing yang menghasilkan biaya total ekonomis untuk semua material adalah teknik Part Period Balancing dengan biaya sebesar Rp. 1059,120,704- (satu milyar limapuluh sembilan ja seratus chapnduh ribu nguratus empat rupia).
B53 1084 2014 | 080 WEM p 2014 | Rak Skripsi (11 D) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain