Text
Evaluasi Hasil Rancang Bangun Pelebaran Jalan Kandang Roda- Sentul (Studi Kasus Pada Jl. Kandang Roda-Semtul, Kabupaten Bogor)
[10.07, 31/3/2022] Maryaty: Pemerintah Kabupaten Bogor untuk mengatasi kemacetan lalu lintas khususnya di jalan Kandang Roda-Sentul, Dinas Bina Marga dan Pengairan Kabupaten Bogor mengadakan pelebaran jalan Kandang Roda-Sentul dari Kandang Roda sampai Sentul, sepanjang 1,7 km dengan kegiatan pekerjaan pelebaran badan jalan untuk enam lajur dua arah dan pekerjaan perkerasan kaku (rigid pavement). Maksud dilakukannya penulisan ini adalah untuk mengevaluasi perencanaan jalan Kandang Roda-Sentul yang telah direncanakan oleh PT. Titian Usaha Graha Utama, Tujuan dari penulisan ini adalah untuk merencanakan geometrik atau menentukan jenis tikungan yang cocok dengan kondisi medan yang ada, serta menganalisis tebal perkerasan kaku dengan metode NAASRA (National Association of Australia State Road Authorities) untuk mendapatkan susunan tebal perkerasan. Sedangkan tujuan dari proyek ini adalah Dapat memperlancar arus lalu lintas yang akan menuju Kandang Roda maupun sebaliknya, dapat mengurangi kepadatan kendaraan di jalan yang disebabkan konsentrasi kendaraan pada satu titik kemacetan, dapat menampung jalur penataan trayek angkutan umum yang akan melayani ke wilayah tersebut.
Perencanaan jalan yang akan dibangun sesuai karakteristik jalan, keadaan tanah, dan data-data lain yang telah diperoleh di lapangan. Merancang geometrik jalan yang terdiri dari alinemen horizontal dan alinemen vertikal, konstruksi jalan perkerasan kaku, CBR dan kapasitas jalan. Dalam perencanaan jalan Kandang Roda - Sentul dilakukan beberapa survei sebagai bahan dasar perencanaan, diantaranya survei topografi, survei lalu lintas, survei geoteknik dan survei hidrologi
Hasil analisis V/C Ratio jalan Kandang Roda-Sentul Tahun 2008 sebesar 1,72, berdasarkan karakteristik tingkat pelayanan, masuk dalam katagori F yaitu arus yang dipaksakan atau macet, kecepatan rendah, antrian pajang, sehingga jalan harus t dilebarkan, dari semula kondisi eksisting 4 lajur 2 setelah dilebarkan menjadi 6 lajur Zarah dengan V/C Ratio 0,19. Dengan adanya pelebaran jalan Kandang Roda-Sentul, V/C Ratio menjadi 0,19 artinya masuk dalam katagori tingkat pelayanan A, Kondisi arus bebas dengan kecepatan tinggi dan volume lalu lintas rendah, pengemudi dapat memilih kecepatan yang di inginkan tanpa hambatan. Klasifikasi medan jalan Kandang Roda-Sentul datar dan landai didapatkan jarak pandang henti (Jh) = 75 m dan jarak pandang mendahului (Jd) 350 m. Untuk tikungan yang direncanakan sepanjang ± 1.7 km ada 19 tikungan Spiral-Spiral (S-S), sedangkan tebal perkerasan kaku (rigid) di dapat 250 mm (25 cm) dengan mutu beton K-350. Hasil eksisting Jalan Kandang Roda-Sentul didapat tebal perkerasan kaku (rigid)=300 mm (30 cm) dengan mutu beton K-350, dan Evaluasi Hasil Rancang Bangun Pelebaran Jalan Kandang Roda-Sentul didapat tebal perkerasan kaku (rigid) - 250 mm, namun untuk keamanan tebal pelat yang digunakan adalah 250 mm-300 mm.
B53 1073 2010 | 080 HAR e 2010 | Rak Skripsi (11 D) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain