Text
Studi Kebutuhan Daya Listrik Di Lembaga Molekuler Eijkman jakarta
Lembaga Biologi Molekuler Eijkman adalah pusat penelitan di bidang ilmu kedokteran yang diperlengkapi Laboratorium Modern. Peralatan-peralatan laboratorium yang dipakai d Lembaga Biologi Molekuler Eijkman memerlukan daya listrik yang kontinuitas, sehingga diperlukan back-up sistem seperti, Generator Set dan UPS. Berdasarkan pemakaian daya listriknya, bahwa kapasitas daya listrik terpasang dari kedua blok ruangan bangunan tersebut adalah 427 211 Watt, sedang yang disuplai oleh PLN dengan daya masuk sebesar 197 KVA dan Generator Set sebagai Back-upnya dengan kapasitas sebesar 150 KVA. Berdasarkan hasil tersebut ternyata pengoperasian peralatan-peralatan pada laboratorium Lembaga Biologi Molekuler Eijkman melebihi kapasitas daya listrik yang tersuplai, sehingga diperlukan pengaturan pengoperasian yang cukup katat, dan jika dihubungkan dengan kapasitas daya listrik yang ada pada Lembaga Biologi Molekuler Eijkman tersebut maka, tidak akan memenuhi Sehingga perlu diteliti berapa seharusnya daya listrik yang diperlukan oleh laboratorium Lembaga Biologi Molekuler Eijkman supaya aman dalam pengoperasian dari peralatan-peralatan tersebut.
Berdasarkan hasil penelitian atau studi kebutuhan daya listrik Di Lembaga Biologi Molekuler Eijkman memperoleh data-data yang dapat dijadikan asumsi bahwa daya listrik yang seharusnya disuplai untuk memenuhi keperluan dari peralatan-peralatan laboratorium lembaga tersebut dari (blok ruangan bangunan kiri ditambah dengan ruangan bangunan kanan ), adalah sebesar 148.558 Watt (Daya dari kedua blok ruangan bangunan tersebut yang sebesar 148.658 Watt adalah didasarkan perhitungan ratting pembatas arus danegangan peralatan-peralatan tersebut dan tidak berdasarkan kapasitas daya peralatannya yang dihitung dalam watt, padahal daya sesungguhnya adalah dibawah perhitungan perkalian arus dan tegangan dari name plate peralatan-peralatan tersebut).
B54 580 2000 | 080 SUP s 2000 | Rak Skripsi (8 G) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain