Text
Sistem Monitoring Cuaca
Sistem monitoring cuaca adalah suatu sistem yang dirancang untuk memonitor keadaan cuaca aktual atau terkini. Sistem ini mengintregasikan mikrokontroler di dalamnya yang dipadukan dengan beberapa sensor diantaranya sensor cahaya, sensor suhu dan sensor hujan. Hasil monitoring akan ditampilkan pada PC dengan software yang dibuat sendiri menggunakan visual basic.
Dalam sistem ini dimulai dengan merancang sensor cahaya, suhu, dan hujan kemudian menghubungkan Vout dari masing-masing sensor pada port ADC mikrokontroler untuk diolah menggunakan program yang ditulis dengan bahasa C. Dari mikrokontroler data akan ditransmit ke PC menggunakan komunikasi serial RS232.
Untuk mengetahui kinerja alat dilakukan pengujian untuk masing-masing sensor, ADC dan program. Pengujian ini dilakukan dengan membandingkan hasil pengukuran pada alat dengan perhitungan sesuai teori. Setelah dilakukan pengujian ternyata hasilnya baik walaupun ada beberapa perbedaan dalam pengujian nilai Vout, yaitu sekitar 0,01 mV dalam setiap pengujian, tapi ini nilai eror yang sangat kecil yaitu kurang dari 1 % sehingga tidak mempengaruhi sistem.
B54 314 2011 | 080 AGU s 2011 | Rak Skripsi (8 A) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain