Text
Analisa Manajement Risiko Kerugian Akibat Sistem Instalasi Listrik Yang Tidak Standard (Study Evaluasi Di PT. Charoen Pokphand Jaya Farm Unit Hatchery Manis)
Divisi Poultry Breeder Charoen Pokphand Indonesia (PB.CPI). menyebutkan data kerugian akibat kejadian kecelakaan kerja cukup tinggi, yaitu pada tahun 2006 sebesar US$ 700.693, dan tahun 2007 sebesar US$ 536.403 (OSHE Dept PB CPI, Safety Loss Statistik PB CPI, 2008). Penyebab kerugiannya 16,18% berasal dari elektrikal, dan 8,82% berasal dari kebakaran.
Sistem instalasi listrik yang tidak standard berpotensi menyebabkan risiko kerugian, kebakaran dan kegagalan proses produksi dapat menyebabkan kerugian yang signifikan, dalam beberapa situasi, risiko tersebut dapat mengakibatkan kehancuran organisasi/perusahaan tersebut. Untuk dapat mengurangi/menghindari risiko kerugian akibat listrik dapat dilakukan dengan cara menerapkan management risiko.
Management risiko akibat listrik meliputi beberapa tahapan yaitu: Menetapkan Keterkaitan, Identifikasi risiko akibat listrik; Penilaian risiko yang meliputi, analisa, evaluasi dan estimasi risiko akibat listrik; Serta perawatan/pengelolaan, dalam hal ini rekomendendasi perbaikan/perlakuan.
B54 179 2008 | 080 ANG a 2008 | Rak Skripsi (8 B) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain